Ngira Bakal Presentasi Online Saat Nongkrong, Gadis Ini Pinjam Mukena Kafe

Aghil – Sejak pandemi Covid-19 ini melanda, banyak kegiatan yang dilakukan secara daring. Salah satunya adalah kegiatan perkuliahan. Karena tak dapat bertatap muka, maka kegiatan ini biasanya dilakukan secara daring.

Karena dilakukan secara daring, terkadang kegiatan ini dilakukan secara mendadak. Mengingat kegiatan dapat dilakukan kapanpun dan dimanapun karena bertatap secara daring.

Karena mendadak inilah, terkadang kegiatan daring membuat beberapa orang tak siap untuk mengikuti kegiatan tersebut.

Salah satunya terjadi pada seorang mahasiswi yang terpaksa meminjam mukena di salah satu kafe untuk mengikuti perkuliahan daring. Hal ini dilakukan karena tempat ia kuliah mewajibkan semua mahasiswi menggunakan kerudung.

Saat itu, ia tengah tak menggunakan kerudung sehingga perlu meminjam mukena saat ia tengah nongkrong di salah satu kafe.

Pada perkuliahan tersebut, ia mengira akan melakukan presentasi yang mengharuskan dirinya untuk mengaktifkan kamera. Akhirnya, dengan sangat terpaksa ia meminjam mukena di mushola pada kafe yang ia tongkrongi tersebut.

Sudah putuskan urat malu dengan meminjam mukena kafe, rupanya ia malah tak jadi presentasi. Hal ini sontak membuat gadis ini tak bersemangat.

Teman-teman yang nongkrong bersamanya tertawa melihat kelakukan gadis cantik ini.

Unggahan ini viral di TikTok, bahkan sudah ditonton lebih dari 700 ribu kali dengan puluhan ribu pengguna menyukai video ini.

"Hahaha ternyata ada orang yang modelannya kayak gue," ujar seorang warganet yang merasa kerap melakukan hal sama dengan gadis tersebut.

Ternyata banyak warganet yang sering melakukan hal serupa saat terdesak. "Dia adalah aku yang kuliah di kampus Islam. Ketika ada kuliah online dadakan pas lagi di luar, bakal kelabakan. Akhirnya pinjem mukena masjid," cerita warganet ini.

"Ngakak banget sumpah sampe sakit perut," komentar warganet lainnya.

Apakah kamu pernah mengalami hal serupa?

Berita Terkait


Perlu Tahu, Ini Penyakit Yang Sering Muncul di Toyota Harrier Bekas

Toyota Harrier merupakan salah satu mobil mewah yang populer di pasar otomotif. Namun, ketika membeli Toyota Harrier bekas, para calon...

Cara Merawat Sepatu Kulit Agar Tetap Awet

Sераtu аdаlаh atribut yang cukup реntіng untuk mеnunjаng penampilan. Terlebih bіlа Andа mesti bеrtеmu kolega bіѕnіѕ atau mеnghаdіrі асаrа formal,...

Panduan Memilih Model Baju Lengan Pendek Untuk Wanita

Mоdеl bаju menjadi salah ѕаtu hаl penting bаgі ѕеоrаng wаnіtа. Pаѕаlnуа, bаju mеnjаdі ѕаlаh satu реndukung реnаmріlаn. Untuk bаgіаn model...

Cara Memilih Baju Pesta Agar Tetap Tampil Cantik dan Menawan

Sеtіар wаnіtа tentu ѕеlаlu іngіn tampil саntіk dаn ѕеmрurnа dі bеrbаgаі асаrа tеrmаѕuk реѕtа. Pаdа ѕеbuаh pesta bіаѕаnуа para wаnіtа...

5 Brand Fashion Pria Terkenal yang Membuat Tampilan Semakin Berkelas

Penampilan dan cara berpakaian merupakan hal yang paling pertama dilihat saat kita bertemu dengan seseorang. Oleh sebab itu brand fashion...