Tutup Iklan
hijab
RajaKomen
Pemeriksaan Papsmear Secara Rutin Langkah Utama Pencegahan Kanker Serviks

Pemeriksaan Papsmear Secara Rutin Langkah Utama Pencegahan Kanker Serviks

Admin
11 Sep 2019
Dibaca : 944x

Kita tidak pernah tahu kapan penyakit datang menghampiri kita. Begitu juga dengan penyakit mematikan seperti kanker serviks atau kanker leher rahim yang seakan datang tiba-tiba, karena penyakit berbahaya ini dapat menyerang siapa saja tanpa adanya tanda-tanda atau gejala khusus. Sehingga seringkali penderita merasa sakit jika kanker serviks yang bersarang di tubuhnya itu sudah mencapai stadium lanjut.

Di Indonesia setiap hari terdapat 40 kasus baru dan setiap satu jam, satu wanita penderita kanker serviks meninggal. Oleh sebab itu perlu adanya upaya pencegahan dan pengobatan untuk mengatasi kanker serviks. Kanker serviks disebabkan oleh human papiloma virus (HPV) yang menular antara lain karena pola hidup tidak sehat, sering berganti-ganti pasangan, hubungan seksual sebelum berusia 20 tahun dan pengaruh nikotin (perokok).

Berhubungan dengan kebersihan diri, virus HPV bisa berpindah dari tangan seseorang yang menyentuh daerah genital kemudian virus menyerang leher rahim. closet pun dapat menjadi sumber penularan kanker serviks. Jika closet di toilet umum terdapat virus penyebab kanker serviks dari penderita yang menggunakan closet tersebut, maka virus HPV dapat berpindah ke daerah genital kita. Oleh karena itu pastikan closet umum yang kita gunakan benar-benar dalam keadaan bersih.

Gaya hidup yang kurang sehat dapat menjadi pemicu utama meningkatnya jumlah penderita kanker serviks. Kurang mengkonsumsi vitamin C, vitamin E, asam folat dan kebiasaan merokok dapat menjadi pemicu berkembangnya virus HPV. Dengan banyak mengkonsumsi makanan bergizi akan membuat daya tahan tubuh meningkat sehingga mampu mencegah dan mengusir virus HPV.

Memang pada tahap awal kanker serviks seringkali tidak terdeteksi sama sekali kecuali terjadi infeksi dengan diawali tanda seperti keputihan. Dapat juga diketahui setelah terjadi pendarahan vagina di luar masa menstruasi, keluhan sakit setelah berhubungan intim dan infeksi saluran pada kandung kemih. Pada stadium lanjut mengakibatkan rasa sakit pada panggul, berat badan menurun, nafsu makan hilang, pendarahan, dan anemia akibat pendarahan.

Proses terjadinya kanker servis membutuhkan waktu inkubasi  lama yaitu antara 10 hingga 20 tahun setelah terinveksi HPV. Sehingga wajar saja, pada tahap awal perkembangannya kanker serviks sulit terdeteksi. Oleh karena itu, setiap wanita disarankan untuk melakukan papsmear minimal dua tahun sekali dan melakukan tes IVA (inspeksi visual dengan asam asetat).

Pemeriksaan pap smear adalah pemeriksaan dengan mengambil contoh sel-sel leher rahim, kemudian dianalisa untuk mendeteksi dini kanker leher rahim. Melalui papsmear bisa ditemukan adanya birus HPV dan sel-sel abnormal yang dapat berubah menjadi sel kanker. Jika diketahui sejak dini atau tahap awal infeksi, maka dapat segera dilakukan tindakan pencegahan dan pengobatan agar tidak menjadi lebih parah lagi.

Melakukan pemeriksaan pap smear dianjurkan oleh setiap perempuan, terutama yang sudah berkeluarga dan sudah pernah melahirkan. Pemeriksaan papsmear secara rutin merupakan langkah pencegahan kanker serviks. Dan papsmear sebaiknya dilakukan sekitar 5 hari setelah haid atau menstruasi atau 10 hingga 20 hari setelah hari pertama haid, agar leher rahim bersih dari sisa-sisa haid. Selain itu disarankan dua hari sebelum papsmear, sebaiknya tidak membersihkan vagina dengan krim atau sabun apapun, dan tidak melakukan penyemprotan obat atau larutan tertentu ke arah liang vagina.

Sebelum pap smear hindari menggunakan tampon atau obat-obatan yang dimasukkan ke dalam vagina, misal jeli untuk KB dan menghindari dahulu hubungan intim suami istri. Sebaiknya tidak mandi berendam menjelang pap smear, karena dikhawatirkan ketika berendam ada sisa-sisa sabun yang tertinggal atau masuk ke vagina. Jika Anda keputihan sebaiknya beritahukan kepada orang yang memeriksa, termasuk semua keluhan yang Anda rasakan. Seperti gatal-gatal, sakit atau panas (seperti terbakar) di vagina. Dan apabila hasil pap smear kurang bagus (abnormal), segera memberitahukannya kepada dokter.

Berita Terkait
Baca Juga:
Cara Mudah Top Up Gopay Melalui Aplikasi BRImo (BRI Mobile)

Berita Teknologi 11 Des 2021

Cara Mudah Top Up Gopay Melalui Aplikasi BRImo (BRI Mobile)

Bertransaksi menggunakan GoPay sekarang ini banyak sekali digunakan. Tidak hanya sekedar untuk membayar tarif transportasi online saja, akan tetapi digunakan

Mengapa Harus Menggunakan Banner untuk Promosikan Produk?

Berita Bisnis 17 Jun 2024

Mengapa Harus Menggunakan Banner untuk Promosikan Produk?

Banner merupakan salah satu alat promosi yang efektif dalam strategi pemasaran saat ini. Dengan kemajuan teknologi, banner untuk promosi dapat dibuat dalam

Inilah Obat Herbal Untuk Menjaga kesehatan Mulut

Berita Kesehatan 18 Sep 2019

Inilah Obat Herbal Untuk Menjaga kesehatan Mulut

Inilah Obat Herbal Untuk Menjaga kesehatan Mulut - Banyak masyarakat memilih penggunaan obat herbal bila dibandingkan dengan yang kimia seperti dijual di

Peran PAFI Simpang Tiga Redelong bagi Kesejahteraan Anggota dan Masyarakat

Berita Kesehatan 30 Jun 2024

Peran PAFI Simpang Tiga Redelong bagi Kesejahteraan Anggota dan Masyarakat

Dalam sektor kesehatan, peran apoteker dan tenaga farmasi sangatlah vital. Di Indonesia, Persatuan Ahli Farmasi Indonesia (PAFI) adalah organisasi profesi yang

Manfaat dan Tujuan Video Marketing Bagi Perusahaan

Berita Bisnis 16 Jul 2024

Manfaat dan Tujuan Video Marketing Bagi Perusahaan

Video marketing adalah salah satu strategi pemasaran yang semakin populer di kalangan perusahaan. Dengan perkembangan teknologi dan perilaku konsumen yang

Tak Bikin Ponsel Lagi, BlackBerry Kini Banting Stir Membuat Mobil Cerdas

Berita Teknologi 30 Nov 2020

Tak Bikin Ponsel Lagi, BlackBerry Kini Banting Stir Membuat Mobil Cerdas

Aghil - Tak lagi terlihat produk ponselnya, ternyata kini BlackBerry tengah terlibat dalam proyek pengembangan mobil cerdas (smart car). Hal ini diketahui,

RajaKomen
Copyright © DisiniSaja.com 2025 - All rights reserved
Copyright © DisiniSaja.com 2025
All rights reserved