Bingung Mau Melakukan Apa di Akhir Pekan? Yuk, Mengolah Paprika Si Sumber Vitamin E!

Akhir pekan, saatnya untuk melakukan berbagai kegiatan yang menyenangkan. Akhir pekan saatnya libur dari urusan pekerjaan kantor. Walaupun (mungkin) kalian menjalani masa work from home, yang artinya kantor sementara kalian adalah rumah. Ini bukan berarti kalian ‘berada di kantor’ (baca: bekerja)  sepanjang waktu ya! Tetaplah jadikan akhir pekan untuk lakukan hal menyenangkan! Tapi tentunya pilihlah aktifitas yang memang bisa kamu lakukan dari rumah ya! Ingat, walaupun akhir pekan, ‘di rumah saja’ tetap berlaku.

Nah salah satu pilihan kegiatan yang bisa kamu lakukan adalah eksplorasi bahan makanan! Kali ini kita coba yuk kita eksplorasi paprika. Paprika adalah salah satu bahan makanan yang mengandung vitamin C dan E! Vitamin yang memang belakangan ini disarankan untuk dikonsumsi karena disebutkan bahwa vitamin ini bisa menghalau radikal bebas.

Yuk, kita mulai! Bahan utama yang perlu disiapkan adalah paprika. Kamu bisa memilih paprika hijau, merah, atau kuning. Sesuaikan saja paprika apa yang tersedia di tempat kamu biasa berbelanja bahan makanan. Bahan lainnya adalah daging cincang. Sedangkan bumbu yang diperlukan hanya bawang putih. Kalau kamu memiliki persediaan bawang bombai, kamu juga bisa gunakan itu. Bawang putih digeprek, lalu masukkan ke wajan yang sudah kamu panaskan dan beri minyak atau margarin secukupnya. Jika sudah wangi, masukkan daging cincang dan tumislah dahulu hingga daging cincang tersebut matang. Setelah daging cincangnya matang atau hampir matang, masukkan paprika yang sudah kamu cuci bersih dan potong-potong ke dalam wajan tersebut. selanjutnya adalah lakukan koreksi rasa, tambahkan gula, garam, lada hitam atau merica sesuai dengan selera. Jika tersedia tomat di rumah, kamu juga bisa tambahan potongan tomat ke dalamnya sebagai pelengkap rasa dan vitamin. Dalam tomat juga terkandung vitamin E lho.

Bagaimana, mudah bukan?

Semata pagi dan selamat berakhir pekan!

 

Berita Terkait


Sering Pegang Gadget tapi Mata Cepat Lelah? Sudahkah Kamu Menerapkan Aturan 20-20-20 dengan Benar

Di era layar menyala hampir 24 jam, mata jadi salah satu organ yang paling sering “dipaksa kerja lembur” tanpa disadari....

Stop Mata Lelah Sebelum Terlambat: Waspadai Sindrom Ketegangan Mata Digital di Era Layar

Sindrom ketegangan mata digital kini menjadi masalah yang semakin sering dialami oleh pelajar, mahasiswa, hingga pekerja profesional seiring meningkatnya intensitas...

Tujuan dan Manfaat Adanya DLH Banjarbaru dalam Pengelolaan Lingkungan Kota

Lingkungan yang bersih, sehat, dan tertata merupakan fondasi penting bagi kualitas hidup masyarakat. Untuk mencapai hal tersebut, diperlukan lembaga yang...

Mewujudkan Lingkungan Sehat lewat Situs Resmi https://dlhprobolinggo.id

Lingkungan yang sehat dan lestari menjadi dambaan bagi banyak kota, termasuk di Kota Probolinggo. Melalui platform digital mereka, yakni situs...

Program Unggulan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Sragen dalam Mewujudkan Lingkungan yang Bersih dan Sehat

Dalam upaya membangun Kabupaten Sragen yang bersih, hijau, dan sehat, Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Sragen menjalankan berbagai program strategis yang ditujukan...